#

Apa itu Whistleblowing System ?

Whistleblowing System (Sistem Pelaporan Pelanggaran) merupakan sarana komunikasi bagi pihak internal dan pihak eksternal PT Abacus Cash Solution untuk melaporkan tindakan fraud atau pelanggaran di lingkungan internal PT Abacus Cash Solution. Pelaporan harus didasari itikad baik dan bukan merupakan suatu keluhan pribadi ataupun didasari kehendak buruk/fitnah.

Tujuan

Penerapan Whistleblowing System di PT Abacus Cash Solution memiliki tujuan :

  • Membuat kesadaran para stakeholder (karyawan dan pihak lainnya) untuk melaporkan tindakan fraud atau pelanggaran yang terjadi di lingkungan internal PT Abacus Cash Solution tanpa rasa takut dan khawatir karena kerahasiaan pelapor terjamin.
  • Agar fraud atau pelanggaran dapat terdeteksi dan dicegah sedini mungkin melalui pengungkapan dari pelapor (whistleblower).

Kerahasiaan Pelapor

Dalam penerapan Whistleblowing System, PT Abacus Cash Solution akan menjamin kerahasiaan identitas pelapor dan isi laporan yang disampaikan.

Deklarasi Anti Fraud